Instagram menghadirkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk mereset algoritma mereka, memberikan penyegaran pada rekomendasi konten di Reels, Feed, dan Explore.
Langkah ini ditujukan untuk menciptakan pengalaman yang lebih relevan dan aman, terutama bagi pengguna remaja.
“Kami ingin memastikan semua pengguna Instagram, terutama remaja, mendapatkan pengalaman yang aman, positif, dan sesuai usia mereka. Kami juga ingin memastikan waktu yang mereka habiskan di platform ini bernilai,” tulis Instagram dalam pernyataannya, Selasa (19/11).
Melindungi Remaja dari Konten Sensitif
Instagram menyebut bahwa fitur ini dirancang untuk membantu remaja menghindari paparan konten sensitif sekaligus memberikan kontrol lebih besar atas jenis konten yang mereka lihat.
Dengan fitur reset algoritma ini, pengguna dapat memulai ulang rekomendasi mereka hanya dengan beberapa langkah sederhana, menghapus pola rekomendasi sebelumnya, dan membangun kembali preferensi mereka berdasarkan minat baru.
Setelah di-reset, algoritma akan secara bertahap mempersonalisasi ulang rekomendasi, menampilkan konten dan akun baru sesuai dengan aktivitas terkini pengguna.
Selain itu, pengguna juga dapat meninjau dan berhenti mengikuti akun yang tidak relevan atau tidak diinginkan.
Cara Reset Algoritma Instagram
Untuk menggunakan fitur reset algoritma, pengguna dapat mengikuti langkah berikut:
- Buka aplikasi Instagram di ponsel.
- Akses halaman profil.
- Klik ikon tiga garis di sudut kanan atas untuk membuka menu Settings and activity.
- Pilih menu Suggested content.
- Klik Reset suggested content.
- Pilih topik dan akun yang ingin dipersonalisasi.
- Algoritma selesai di-reset.
Fitur Tambahan untuk Personalisasi Konten
Fitur ini dilengkapi dengan alat tambahan untuk membantu pengguna mengatur konten yang ingin mereka lihat.
Pengguna dapat memberi tahu Instagram bahwa mereka menyukai konten tertentu dengan mengetuk tiga titik pada postingan di halaman Explore dan memilih Interested.
Sebaliknya, pengguna juga dapat memilih Not Interested untuk menghindari konten yang tidak diinginkan.
Selain itu, fitur Hidden Words memungkinkan pengguna menyembunyikan konten berdasarkan kata atau frasa tertentu yang ada di teks.
Dukungan untuk Remaja
Dalam upaya mendukung pengalaman yang lebih bermanfaat bagi remaja, Instagram juga menyediakan fitur bagi pengguna muda di AS, Inggris, Kanada, dan Australia untuk memilih topik yang ingin mereka lihat lebih banyak, seperti buku, perjalanan, memasak, hingga olahraga.
Fitur reset algoritma dan personalisasi ini akan segera diluncurkan secara global. Dengan pembaruan ini, Instagram berharap dapat memberikan kontrol lebih besar kepada pengguna untuk menciptakan pengalaman yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka.
Discover more from EKSPOSE.ID™
Subscribe to get the latest posts sent to your email.